Putra, Ragadewa Ikrar Satria (2024) IMPLEMENTASI KUNJUNGAN ONLINE TERHADAP PEMENUHAN HAK NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS II A SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas 17 Agustus 1945 Semarang.
201003742017731-COVER.pdf
Download (51kB)
201003742017731-PENGESAHAN.pdf
Download (160kB)
201003742017731-DAFTAR ISI.pdf
Download (319kB)
Abstract
Implementasi layanan kunjungan online narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Semarang dilakukan untuk memberikan hak-hak narapidana sebagaimana tertuang dalam rumusan Pasal 9 Undang-undang Nomor 22 Tahun 2022 tentang pemasyarakatan pada pokoknya bahwa narapidana berhak mendapatkan kunjungan keluarga. Pada saat Era Covid-19 di Indonesia, Pemerintah menghentikan seluruh aspek kegiatan manusia, termasuk juga pemenuhan hak-hak narapidana seperti kunjungan keluarga secara langsung di dalam lapas. Dalam hal tersebut Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Semarang menciptakan inovasi layanan kunjungan secara online yang dinamakan “SI-JULI” Sistem Kunjungan Online. Layanan tersebut bisa dilakukan melalui Website lppsemarang.com yang nantinya para keluarga mendaftar kunjungan online. Meskipun sekarang Pandemi Covid- 19 telah usai, layanan itu telah menjadi salah satu harapan para narapidana untuk tetap berkomunikasi dengan para keluarganya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana implementasi kunjungan online terhadap pemenuhan hak narapidana, apa hambatan dalam kunjungan online, dan apa faktor-faktor yang menjadi penghambat implementasi kunjungan online terhadap pemenuhan hak narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II A Semarang. Metodologi penelitian dalam penulisan ini adalah hukum yuridis empiris dengan spesifikasi penelitian deskriptif analitis. Hasil penelitian yang didapat yaitu bahwa Kunjungan Online ini belum efektif dikarenakan adanya kendala dan hambatan terkait pemberian pelayanan. seperti sarana prasarana yang tidak ideal, jaringan internet yang tidak stabil, minimnya pengawasan oleh petugas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Kunjungan Online, Narapidana, Lembaga Pemasyarakatan, Covid-19 |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > 74201 - S1 Hukum |
Depositing User: | Fakultas Hukum |
Date Deposited: | 21 May 2024 06:08 |
Last Modified: | 21 May 2024 06:08 |
URI: | http://repository.untagsmg.ac.id/id/eprint/663 |